KELUARGA BESAR SMA CEPIRING....MENGUCAPKAN

KELUARGA BESAR SMA CEPIRING....MENGUCAPKAN

16 March 2007

SITUASI MASA RESES SMA CEPIRING

Pantai Sanur

Assalamualaikum wr. wb.
Minggu ini barangkali bagi SMA Cepiring dapat dianggap sebagai minggu tanpa KBM, sejak hari senin yang diisi dengan pra popda, kemudian hari selasa persiapan study tour yang dilaksanakan hingga hari minggu, sementara hari sabtu hingga senin nanti ada kegiatan dari pemuda Muhammadiyah di sekolah.
Yang jelas "wasting time" adalah suatu keniscayaan, apalagi bagi siswa kelas XII, yang notabene pada saat-saat seperti ini yang kurang lebih tinggal sebulan lagi harus menghadapi ujian nasional, harus merelakan waktu persiapannya untuk kegiatan "yang tidak mengara" ke keberhasilan ujian nanti.
Memang konsep awal yang ditawarkan untuk massa reses ini semula adalah bagi kelas X class meeting, kemudian kelas XII tambahan pelajaran khusus mata pelajaran yang di UN-kan. Namun pada kenyataannya, guru mata pelajaran yang di UN dan standby di sekolah hanya tinggal pak Win dan pak Edi, semetara guru yang lain "menjalankan tugas" untuk mendampingi study tour, apa boleh buat karena faktor keadaan akhirnya kelas XII juga diikutkan kegiatan class metting, wis pokokke rame....
Sementara untuk kegiatan study tour, hari selasa malam jam 10.30 WIB, siswa yang tidak ikut ke Bali diarahkan mengikuti study tour ke Jawa Timur dengan mengambil tujuan WBL (Wisata Bahari Lamongan) dan Goa Maharani, untuk lebih jelas ilustasi dari lokasi wisata tersebut klik di sini
Pagi hari Jam 08.00 berangkat dengan 4 bis bersisi kuranglebih masing-masing 50 orang siswa, rombongan berangkat dari sekolah. Dengan wajah cerah-ceria siswa-siswi kelas XI terlihat membayangkan dirinya telah berjemur di pantai kuta atau sanur...., wow.... asyik gila....
Dari konfirmasi yang terima penulis sampai tadi pagi jam 06.30 rombongan baru melewati mengwi, kurang lebih 35 km dari tanah Lot, artinya rombongan study tour dapat melewati penyeberangan ketapang-gilimanuk dengan selamat tanpa halangan apapun yang sementara ini dikhawatirkan menjadi kendala utama kegiatan ini.
Harapan yang tumbuh tentunya "pembuangan waktu" yang dilakukan ini bukanlah hal yang sia-sia, paling tidak bagi pengalaman belajar yang dialami oleh siswa kelas XI.

No comments: